23 Desember 2024

SIMASBOLA.COM – Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, meyakini bahwa Marc Marquez akan tampil garang dengan motor Ducati.

MotoGP 2024 menjadi awal yang baru bagi Marc Marquez setelah mengakhiri kerja sama 11 musim bersama tim terdahulunya, Repsol Honda.

Pembalap berjuluk Baby Alien tersebut menjadi bagian dari Ducati dengan mengaspal di bawah bendera tim Gresini Racing.

Membela Gresini Racing, Marquez akan mendapatkan paket motor Desmosedici GP23 yang kini menjadi motor terbaik di grid kelas utama.

Peraih delapan gelar juara dunia itu sudah menunjukkan potensi kebangkitannya dengan pabrikan Italia tersebut.

Momen itu terjadi dalam agenda tes MotoGP Valencia yang berlangsung pada akhir bulan November 2023 kemarin.

Dalam agenda tersebut, Marquez langsung melaju kencang dalam debutnya di atas motor Ducati dengan sempat berada di posisi pertama.

Rider berusia 30 tahun itu pada akhirnya merampungkan agenda tersebut dengan bertengger di urutan keempat.

Langkah Marquez menuju Gresini Racing memang sempat mengejutkan banyak pihak meskipun hal itu telah di prediksi jauh hari.

Baca Juga: Fabio Quartararo Sudah Punya Firasat, Marc Marquez Jadi Mimpi Buruk MotoGP 2024

Ya, kepindahannya tidak bisa di lepaskan dari Honda yang gagal memenuhi tuntutan untuk bisa menciptakan motor yang mumpuni.

Sebagai andalan Yamaha, pabrikan Jepang yang juga mengalami kesulitan, Fabio Quartararo memahami keputusan Marquez itu.

Fabio Quartararo Sudah Punya Firasat

Pembalap asal Prancis tersebut merasa Marquez sudah membuat keputusan bulat dengan mengambil langkah hijrah ke tim baru.

“Ketika seorang pembalap memiliki sesuatu dalam pikirannya, ada banyak jutaan orang yang memberi tahu Anda untuk tidak hengkang,” ucap Quartararo.

Baca Juga: Fabio Quartararo Sudah Punya Firasat, Marc Marquez Jadi Mimpi Buruk MotoGP 2024

“Tapi jika hal itu sudah jelas ada di kepala Anda, sekarang saatnya untuk hengkang dan hanya itu saja,” imbuhnya.

Lebih lanjut, peraih gelar juara dunia MotoGP 2021 itu yakin Marquez takkan mengalami penurunan performa bersama Ducati.

Dengan kinerja motor luar biasa dan dipadukan dengan bakat yang di miliki membuat rider asal Spanyol itu menjadi mimpi buruk di musim 2024.

Tidak hanya Marquez, Quartararo juga akan menantikan sepak terjang mantan rekan setimnya, Franco Morbidelli yang pindah ke Pramac Racing.

“Saya pikir ini akan memberikan kami semua banyak masalah musim depan,” kata Quartararo menegaskan.

“Saya pikir Marquez akan menjadi sebuah mimpi buruk di Ducati.”

“Ada delapan Ducati dan Anda melihat bahwa kedelapan motor itu selalu berada di posisi depan.”

“Dari sudut pandang teknis, ini akan menarik untuk menyaksikan Marquez di atas motor itu dan juga rekan setim saya.” imbuhnya.

Baca Juga: Fabio Quartararo Sudah Punya Firasat, Marc Marquez Jadi Mimpi Buruk MotoGP 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *