Real Madrid Mulai Cari Pengganti Carlo Ancelotti, Madrid di kabarkan mulai mencari pengganti Carlo Ancelotti dan menjadikan Xabi Alonso sebagai pilihan utama mereka.
Kabar soal kepergian Carlo Ancelotti dari Real Madrid pada akhir musim 2023-2024 memang bukan rahasia lagi.
Ancelotti di kabarkan akan hengkang dari Santiago Bernabeu setelah kontraknya habis pada 30 Juni 2024.
Timnas Brasil di sebut-sebut menjadi tujuan selanjutnya bagi Ancelotti untuk melanjutkan karier kepelatihannya.
Meski kabar tersebut masih belum pasti, Real Madrid ternyata mulai berpikir untuk mencari pengganti Ancelotti.
Dengan kepergian juru taktik asal Italia itu, Los Blancos tentu harus mencari pengganti yang sepadan.
Pasalnya, Ancelotti bisa di bilang sebagai salah satu pelatih terbaik yang pernah di miliki oleh Real Madrid.
Real Madrid Mulai Cari Pengganti Carlo Ancelotti, Xabi Alonso Jadi Pilihan Utama
Real Madrid sudah menjatuhkan pilihannya kepada satu sosok sebagai penerus Ancelotti.
Sosok yang di maksud adalah pelatih Bayer Leverkusen saat ini, Xabi Alonso.
Real Madrid tertarik untuk menjadikan Alonso sebagai pelatih mereka pada musim 2024-2025 mendatang.
Manajemen Los Blancos terpikat dengan kemampuan Xabi Alonso melakukan transformasi dalam performa Bayer Levekusen musim ini.
Sejauh ini, Bayer Leverkusen memang tampil hebat di bawah asuhan eks gelandang Liverpool tersebut.
Di ajang Bundesliga 2023-2024, Die Werkself mampu bersaing dengan Bayern Muenchen di papan atas.
Dari lima pertandingan awal, Bayer Leverkusen mencatatkan empat kemenangan dan satu hasil imbang.
Florian Wirtz dkk. saat ini menduduki posisi kedua klasemen sementara Bundesliga 2023-2024 dengan raihan 13 poin sama seperti Bayern Muenchen.
Bayer Leverkusen hanya kalah dalam hal selisih gol dari Die Roten.
Xabi Alonso sendiri sebenarnya bukan sosok yang asing bagi Real Madrid.
Selama berkarier sebagai pemain, pelatih asal Spanyol itu sempat membela Los Blancos pada medio 2009 hingga 2014.
Dalam tempo lima tahun. Alonso telah memainkan 236 pertandingan bersama Real Madrid di berbagai kompetisi.
Alonso juga mampu mempersembahkan trofi Liga Spanyol (1), Copa del Rey (2), Piala Super Spanyol (1), Liga Champions (1), dan Piala Super Eropa (1).
Setelah berkarier sebagai pelatih, pria yang kini berusia 41 tahun itu juga pernah menjadi bagian dari Real Madrid.
Alonso pernah menjadi pelatih tim muda Real Madrid pada medio 2018 hingga 2019 sebelum pindah menangani Real Sociedad B.
Adapun kontrak Alonso di Bayer Leverkusen sendiri saat ini masih berlaku hingga 30 Juni 2026.